Dosen Hubungan Internasional Universitas Jember, Dr. Agus Trihartono, mengisi Seminar ke-37 AJI Frontier di Jepang dengan tema “Indonesia’s Gastrodiplomacy in the Making: A Preliminary Study”. Dr. Agus memaparkan bahwa gastrodiplomasi merupakan upaya suatu negara dalam meningkatkan branding dan citranya dengan memanfaatkan kekayaan kuliner nasional. Ia menunjukkan bahwa sudah ada beberapa negara Asia yang berhasil menggunakan metode ini. Akan tetapi, Indonesia masih belum sepenuhnya mengoptimalkan keragaman kulinernya. Padahal, Indonesia adalah salah satu negara pengekspor kopi dan rempah terbesar di Asia. Di dalam seminar tersebut, Dr. Agus menyinggung program “Indonesia Spices Up the World” yang direncanakan oleh Presiden Joko Widodo. Target dari program ini adalah memperluas jaringan restoran Indonesia di dunia dan meningkatkan ekspor rempah. Hal ini mengindikasikan bahwa Gastrodiplomasi Indonesia juga menekankan pada penguatan ekonomi, tidak sebatas promosi budaya. Presentasinya ini menarik rasa ingin tahu yang tinggi dari para partisipannya.
Author : Annisa Rizkyta
Editor : Gilang Ariantama
Visit Link